Kamis, 19 Desember 2019

WISUDA XXXVII LPP ARIYANTI 2019 Harris Hotel & Conventions Festival Citylink, 19 Desember 2019


        Menghadapi era globalisasi yang ditandai dengan persaingan ketat dan arus informasi yang pesat dalam semua sektor, dibutuhkan Sumber Daya Manusia yang memiliki daya saing kuat, berkarakter, bertanggungjawab, kreatif dan inovatif sehingga mampu mensejajarkan diri dengan Sumber Daya Manusia negara-negara lain.

Prosesi Sidang Terbuka Senat Wisuda Ke-37
Dan Pelepasan Calon Tenaga Kerja
Harris Hotel & Conventions Festival Citylink Bandung,
Jalan Peta, Kota Bandung
Hari ini tanggal 19 Desember 2019, LPP Ariyanti menyelenggarakan Wisuda XXXVII dan Pelepasan Calon Tenaga Kerja di Harris Hotel & Conventions Festival Citylink Bandung.
Pendidikan yang diselenggarakan di LPP Ariyanti menitikberatkan pada pendidikan keterampilan yang berbasis kompetensi. Pendidikan keterampilan diyakini mampu menjadi solusi yang tepat dalam mengurangi angka pengangguran. Sinergi dengan dunia kerja melalui program link and match LPP Ariyanti telah menjalin kerjasama dengan Institusi, Dunia Usaha dan Dunia Industri dalam dan luar negeri. Kerjasama terjalin dalam penyusunan kurikulum , Praktek Kerja Lapangan, Penempatan Kerja dan memperluas networking dalam berwirausaha. Oleh sebab itu LPP Ariyanti dipercaya sebagai Tempat Uji Kompetensi (TUK) Tata Kecantikan Rambut, TUK Teknologi, Informasi dan Komunikasi (TIK), dan TUK Instruktur Kompeten Indonesia (IKI)

Dengan dibekali pengetahuan dan ketrampilan serta pendidikan karakter, Alumni LPP Ariyanti diharapkan dapat menjadi seorang profesional yang memiliki kecerdasan intelektual serta memiliki budi pekerti yang luhur sesuai dengan tema wisuda kali ini yakni "Melalui sistem pembelajaran berbasis kompetensi LPP Ariyanti membentuk lulusan yang terampil, kreatif dan profesional siap bersaing didunia kerja Internasional".

Dalam sambutannya, Direktur LPP Ariyanti Ibu Ishviastuti Oskar, S.E, mengatakan,
Direktur LPP Ariyanti, Ishviastuti Oskar, S.E  dalam prosesi sidang terbuka 
senat wisuda ke-37dan pelepasan calon tenaga kerja di
 Harris Hotel & Conventions Festival Citylink Bandung
,Jalan Peta, Kota Bandung

Dalam proses kegiatan belajar mengajar , LPP Ariyanti menitik beratkan pada pendidikan keterampilan yang berbasis kompetensi dan pendidikan karakter. Kurikulum yang kami susun senantiasa mengacu pada kesesuaian dan kesepadanan dengan dunia kerja, dunia usaha dan dunia industri. Hal itu sesuai dengan tujuan pencapaian LPP Ariyanti yaitu lulusan yang memiliki kompetensi, berkarakter positif, siap kerja atau berwirausaha. Pencapaian tersebut bisa berhasil maksimal dengan adanya jalinan kerjasama yang erat antara LPP Ariyanti dengan Institusi, Dunia Usaha dan Dunia Industri pemerintah maupun swasta di dalam dan luar negeri serta organisasi – organisasi, Asosiasi profesi, Lembaga Sertifikasi Kompetensi maupun Lembaga Sertifikasi Profesi. Saat ini LPP Ariyanti telah bekerja sama dengan lebih dari 500 institusi. Dengan tulus kami ucapkan terimakasih atas segala bentuk dukungan dan kerja samanya.

Jika dua tahun lalu kami bekerjasama dengan Changwong Academy Korea Selatan bidang Kecantikan, tahun ini kami bekerja sama dengan Kolej Vokasional Ert Setapak TVET Malaysia Bidang Kecantikan, Tata Busana dan Kuliner. .

Dalam membantu lulusan memperoleh pekerjaan, melalui Dinas tenaga kerja kota bandung, kami sangat terbantu dengan diberikannya ijin Bursa Kerja Khusus Ariyanti. Melalui wadah Bursa Kerja Khusus Ariyanti dapat terjalin komunikasi antara lembaga dan para pengguna tenaga kerja.
Selain sambutan dari direktur LPP Ariyanti, Presiden Direktur LPP Ariyanti pun mengatakan ,    

Presiden Direktur  LPP Ariyanti Ibu Hjh. Dewi Irawati MBA dalam 
sambutanya, Kualitas Alumni Ariyanti tak perlu dipertanyakan lagi,
 dengan jumlah lulusan LPP Ariyanti yang lebih dari 95.000 orang

Menghasilkan lulusan yang unggul dan berkarakter harus merupakan sebuah kesadaran mutlak pengelola pendidikan, mengingat pendidikan tidak hanya sebatas pada transfer of knowledge saja, tetapi lebih jauh dari pengertian itu, utamanya mengubah atau membentuk karakter dan watak (forming of character) seseorang agar menjadi lebih baik, lebih sopan dalam tataran etika, estetika atau perilaku dalam kehidupan sehari-hari.

Kualitas Alumni Ariyanti tak perlu dipertanyakan lagi, dengan jumlah lulusan LPP Ariyanti yang lebih dari 95.000 orang yang tersebar di berbagai perusahaan besar di seluruh Indonesia bahkan di luar negeri. Mereka diterima di dunia kerja di antaranya sebagai Sekretaris Direksi, General Manager, Executive Chef, Hotel Manager, Cinema Manager, Senior Airport Service Agent, Pastry Coordinator, Personalia, dan masih banyak posisi lainnya. Dunia usaha dan industri yang menerima Alumni Ariyanti antara lain PT. KAI, UPI, ITB, RSHS, The Ritz Carlton Pacific Place Jakarta, Mercure Setiabudhi Bandung Hotel, The Trans Luxury Hotel Bandung, Holiday Inn Hotel Batam, Arion Swiss-Belhotel Bandung, PT. Graha Layar Prima (CGV Cinemas) Bandung, Bank BRI, Bank BCA sedangkan di luar negeri antara lain di Intercontinental Hotel Dubai UEA, International Hotel Dubai, The Monarch Hotel Dubai, Hotel Rehab Al Misk Madinah Arab Saudi, Raffles Hotel Singapura, COSL Drilling Pan Pasific – Singapore dan Kapal Pesiar seperti di Holland American Line (HAL), Carnival, Thomson Dream, MSC Cruises serta masih banyak lagi di dalam dan luar negeri. Lulusan LPP Ariyanti juga diberikan wawasan entrepreneurship, diharapkan alumni LPP Ariyanti tidak hanya mampu bersaing mencari kerja tetapi juga mampu dalam menciptakan lapangan pekerjaan, minimal untuk diri sendiri dan lingkungannya. Ada beberapa Alumni Ariyanti yang sukses berwirausaha seperti membuka salon, butik, pastry bakery, dan lain sebagainya. Sebagai contoh Pemilik Roemah Snack Mekarsari, Pemilik Narda Catering, Pemilik Klinik Kecantikan G&G Skin Care, House of Raddysa Salon, Spa, Butiq & Wedding Gallery Cimahi, Van’s Salon Wedding Galery & Spa, Anis Salon, Charoline Salon, Uki Salon serta masih banyak lagi salon-salon di berbagai wilayah di seluruh Indonesia./markomlppariyanti/krd.

Direktur LPP Ariyanti, Ishviastuti Oskar, S.E.  bersama wisudawan 
dalam prosesi sidang terbuka senat wisuda ke-37 dan
 pelepasan calon tenaga kerja di
Harris Hotel & Conventions Festival Citylink Bandung,
Jalan Peta, Kota Bandung, Kamis (19/12/2019).
Pada kesempatan Wisuda XXXVII LPP Ariyanti 2019, turut dihadiri pula oleh para tamu undangan antara Lain:

-     Kementerian Pendidikan dan kebudayaan RI, Dirjen Paud dan Dikmas
-     Gubernur Provinsi Jawa Barat
-     Walikota Bandung
-    Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat dan Kota Bandung
-     Kepala Dinas Tenaga Kerja Provinsi Jawa Barat dan Kota Bandung.

-               Para Ketua Organisasi – Organisasi mitra DPP, DPD Jawa Barat dan DPC Kota Bandung
-   Para Pimpinan Institusi, Lembaga, Dunia Industri, Dunia Usaha
-     Badan Pengurus Yayasan Pendidikan Ariyanti
-      Jajaran Pimpinan LPP Ariyanti beserta seluruh tenaga pendidik dan Staf
-      Bapak/Ibu orangtua Wisudawan/wati

-             Bapak/Ibu Seluruh undangaPada Wisuda tahun 2019 ini LPP Ariyanti telah meluluskan 1.224 lulusan dengan program sebagai berikut :

-          Program satu tahun                :     205 lulusan
-          Program kewanitaan               :     228 lulusan
-          Program pelatihan                   :     791 lulusan



Jurusan Program 1 Tahun  Lembaga                    Program Kewanitaan Ariyanti Skills And

Pendidikan dan Pelatihan Ariyanti                         Training Center                    
1.    Perhotelan                                                              1. Tata Kecantikan Rambut                                       
2.    Tours and Travel                                                    2. Tata Kecantikan Kulit                                           
3.    Sekretaris                                                               3. Tata Rias Pengantin                       
4.    Administrasi Perkantoran                                     4. Tata Busana
5.    Komputer Akuntansi
6.    Komputer Keuangan Perbankan






0 comments:

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cheap international calls